Seteguk Teh Berjuta Manfaat

Teh merupakan tanaman daerah tropis dan subtropis yang secara ilmiah dikenal dengan Camellia Sinensis. Dari kurang lebih 3000 jenis teh hasil perkawinan silang, didapatkan 3 macam teh hasil proses, yaitu teh hijau, teh oolong, dan teh hitam. Teh hijau, jenis teh tertua, amat disukai terutama oleh masyarakat Jepang dan Cina. Sedangkan teh oolong lebih merupakan jenis peralihan antara teh hitam dan teh hijau. Ketiga jenis teh masing-masing memiliki khasiat kesehatan karena mengandung ikatan biokimia yang disebut polyfenol, termasuk di dalamnya flavonoid. Flavonoid merupakan suatu kelompok antioksidan yang secara alamiah ada di dalam sayur-sayuran, buah-buahan, dan minuman seperti teh dan anggur.

Para peneliti di Universitas Case Western Reserve, Cleveland, AS menemukan ternyata teh sangat efektif melindungi kulit dari sinar matahari yang dapat mengakibatkan kanker kulit. Teh juga diketahui mengandung fluoride yang dapat menguatkan email gigi dan membantu mencegah kerusakan gigi. Dalam suatu studi laboratorium di Jepang, para ahli menemukan bahwa teh membantu mencegah pembentukan plak gigi dan membunuh bakteri mulut penyebab pembengkakan gusi. Penelitian di Jepang juga menunjukkan, daerah penghasil teh yang pendudukanya terkenal sebagai peminum teh fanatik, sangat rendah angka kematiannya yang disebabkan oleh kanker.

Selain ketiga jenis teh tadi, belakangan juga muncul teh bohongan yang dikenal dengan nama teh herbal. Teh imitasi ini dikemas seperti layaknya teh betulan, diseduh seperti teh, dan diminum seperti teh. Tapi teh ini tak terbuat dari daun teh yang sebenarnya. Teh herbal dibuat dari bebungaan, bebijian, dedaunan, atau akar dari beragam tanaman. Teh jenis ini umumnya diminum untuk keperlukan pelangsingan tubuh. 

Selain sari tehnya yang masih dapat diminum, ampas dan saat basinya pun teh masih dapat digunakan. Teh basi sendiri merupakan teh yang sudah di diamkan dan tidak diminum selama satu malam sehingga menjadi basi, setelah basi biasanya banyak orang membuangnya begitu saja  namun tahukah anda bahwa teh basi juga dapat dimanfaatkan untuk mempercantik diri. Berikut Manfaat teh yang telah kami rangkum :

 

  1. Manfaat untuk kulit

Dari teh basi yang sudah di diamkan semalaman lalu pada keesokan harinya kita gunakan untuk mencuci muka dan gunakan daunnya (ampas) seperti saat menggunakan scrub dan lakukan setiap harinya. Sebetulnya untuk hal ini bukan hanya untuk meremajakan kulit saja namun ada pula manfaat lainnya yaitu mengangkat sel kulit mati, menghilangkan jerawat, mengatasi komedo, menghilangkan flek hitam, membersihkan kulit dan lain sebagainya.

  1. Manfaat untuk rambut

Bagi anda yang memiliki rambut kusam dan ingin mencegah kerontokan pada rambut anda sebaiknya gunakan teh basi untuk mengatasinya. Caranya dengan keramas menggunakan air teh basi tapi yang belum tercampur gula ya, gunakan cara ini setiap harinya maka rambut anda akan sehat, bekilau dan kuat.

  1. Manfaat untuk mata

Bagi anda yang terlalu lama di depat layar monitor dan berkeluh dengan matanya yang agak kabur sebaiknya gunakan teh basi tersebut. Caranya dengan menyelupkan muka anda ke teh basi lalu anda buka mata saat masih tercelup sebab teh tersebut dapat menyehatkan mata anda agar dapat jernih kembali.

Ampas teh yang sudah tidak terpakai  mempunyai manfaat untuk menghilangkan jerawat diwajah dan untuk mengencangkan kulit wajah anda.Zat-zat yang terkandung diampas teh juga berperan untuk menjaga kulit kita agar tetap awet muda.Selain itu ampas teh juga dapat digunakan untuk menyamarkan kerutan yang ada diwajah anda.Caranya : ampas teh yang sudah tidak terpakai lagi oleskan secara merata pada bagian kulit wajah anda.Lakukanlah cara ini pada saat malam hari menjelang waktu tidur.Biarkan baluran ampas teh itu seharian semalam .Lalu pada keesokan harinya bersihkan wajah anda dengan air hangat pada bilasan pertama dan air dingin pada bilasan kedua.Untuk hasil yang maksimal lakukanlah hal ini setiap hari.

Kini bagi anda yang dari dulu tidak begitu menyukai teh, sepertinya mulai sekarang harus belajar untuk membiasakan minum  teh untuk mencegah penyakit kanker dan sebagai antioksidan. Atau jika tidak ingin meminumnya, anda dapat memanfaatkan teh basi atau ampasnya untuk kecantikan dan kesehatan tubuh anda. 

 

DAFTAR PUSTAKA

Soemantri, Ratna.2011. Kisah Dan Khasiat Teh. Jakarta: Gramedia.

Anantaboga, Jeffry. 2010. Tangkal Seabrek Penyakit dengan Teh Hijau. Jakarta: Diva Press.